PKS Mendukung Proses Hukum Terhadap Pelaku Parodi Lagu Indonesia Raya

Spread the love

PKS mendukung adanya proses hukum terhadap tersangka kasus parodi lagu ‘Indonesia Raya’. “Siapapun pelakunya, apakah warga Malaysia atau WNI atau siapapun, harus diproses hukum atas tindak pelecehan terhadap simbol negara tersebut,” tegas Al Mansur Hidayatullah, Ketua DPD PKS Jaksel.

Al Mansur menyebut proses hukum kasus parodi lagu Indonesia Raya bisa berdampak positif terhadap hubungan diplomasi Indonesia dengan Malaysia. Selain itu, menurutnya, adanya proses hukum tersebut menjadi bukti bahwa siapa pun pelaku pelecehan terhadap simbol negara Indonesia harus ditindak tegas.

Seperti diketahui, video lagu ‘Indonesia Raya’ yang dibuat parodi itu diunggah oleh salah satu akun YouTube yang berlogo bendera Malaysia. Al Mansur juga mengapresiasi kesigapan pemerintah Malaysia yang berhasil mengungkap pelaku utama pelecehan parodi lagu ‘Indonesia Raya’ tersebut.

Bareskrim Polri bekerja sama dengan polisi Malaysia atau PDRM dikabarkan telah mengamankan dua warga negara Indonesia, pelaku lagu parodi ‘Indonesia Raya’. Satu pelaku diamankan di Sabah, Malaysia, dan pelaku lainnya diamankan di Cianjur.

Di era globalisasi serta perdagangan bebas, kecanggihan dunia teknologi dan informasi yang memudahkan dalam mengakses berbagai informasi melalui berbagai media seperti internet, di sisi lain tanpa disadari dapat membawa dampak negatif yang cukup luas di kalangan remaja. Sajian media-media tersebut yang secara mudah mereka serap telah mengubah cara mereka dalam pergaulan dan juga mempengaruhi pola pikir mereka. Padahal generasi muda yang merupakan generasi penerus bangsa memiliki peran sangat penting bagi agama, bangsa dan negara. Majunya sebuah agama, bangsa, dan negara sangat ditentukan oleh sikap dan prilaku generasi muda.

“Ketahanan keluarga merupakan kunci pencegahan penyalahgunaan aktivitas dunia maya internet di kalangan remaja,” ungkap Al Mansur.

Salah satu cara meningkatkan ketahanan keluarga adalah membimbing dan mengarahkan remaja dalam perilaku dan lingkungan yang baik. Pembangunan keluarga menjadi salah satu isu pembangunan nasional dengan penekanan pentingnya penguatan ketahanan keluarga.

Al Mansur juga menerangkan bahwa keluarga merupakan institusi terkecil masyarakat. Keluargalah yang akan membentuk generasi bangsa. Oleh karena itu ketahanan keluarga sangat penting dalam menciptakan generasi yang tangguh. “Bangunan keluarga haruslah kuat supaya mampu menghasilkan generasi tangguh,” tegas Al Mansur.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *